Kamis, 02 April 2009

Rumus Matematika Untuk Perceraian ???

Telah Ditemukan, Rumus Matematika Untuk Perceraian ???

foto : ilustrasi
foto : ilustrasi
Seorang pakar matematika Inggris menemukan rumus untuk meramal apakah pasangan pengantin akan abadi atau berakhir dengan perceraian.

Adalah James Murray, profesor di Universitas Oxford mengatakan penelitian terhadap 700 pengantin baru membuktikan kebenaran formulanya sebanyak 94 persen.

“Ada beberapa pasangan yang langsung bercerai tak lama setelah menikah,” kata Murray saat mempresentasikan penemuannya di Royal Society di London, Kamis (26/3) pekan lalu.

Dalam risetnya, Murray bersama tim merekam diskusi para pasangan yang membahas soal uang atau seks selama 15 menit.

Pernyataan dengan humor atau cinta diberi nilai positif sementara yang defensif dan marah diberi nilai negatif. Pasangan kemudian dihubungi setelah satu atau dua tahun dalam masa 12 tahun.
Blogged with the Flock Browser

Tidak ada komentar: